Talkshow “Peran Strategis Keluarga, Sekolah, Masyarakat dan Pemerintah dalam Meningkatkan Kecerdasan Literasi” merupakan puncak acara dari serangkaian kegiatan tahunan Pekan Literasi 2019. Acara ini dilaksanakan pada Ahad, 13 Oktober 2019 di Perpustakaan Nasional, Medan Merdeka Selatan.
Menghadirkan narasumber yang berkompeten di bidangnya, di antaranya:
- Prof. dr. Fasli Jalal, PhD. (Wakil Menteri Pendidikan RI 2010-2011, Rektor Universitas YARSI)
- Dr. Melanie Arnaldi, M.Psi. (Psikolog Perkembangan Anak di Klinik Psikoneurologi Hang Lekiu)
- Nandha Julistya, M.Kesos. (Pegiat Literasi, Ketua Forum Taman Baca Masyarakat DKI Jakarta)
- Dr. Tjahjo Suprajogo, MSi (Ketua Umum Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca – GPMB)
- Adiyati Fathu Roshonah (Manajer Smart Parents Titian Insan Cemerlang)